Kemenkumham Pabar Berikan Konsultasi Hukum bagi Pelajar

konsultasi hkm2

Manokwari (31/08)  – Bertempat di SMA Negeri 3 Manokwari, telah dilaksanakan Konsultasi Hukum kepada masyarakat yang dalam hal ini adalah pelajar SMA. Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Papua Barat, Agustinus Pardede, menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan asas pemerataan kesempatan memperoleh keadilan bagi anggota masyarakat khususnya pelajar. Mekanismenya dengan maksud memberikan nasihat, penjelasan, informasi atau petunjuk serta membantu bagaimana memperoleh keadilan jika seseorang sedang dirudung atau menghadapi permasalahan hukum.

“Disamping itu untuk mengetahui bagaimana cara memperoleh kepastian hukum yang pasti dan adil, pelakuan sama di depan hukum tanpa terkecuali, sehingga adagium yang pernah di dengar seperti tajam ke bawah-tumpul ke atas dapat diminimalisir.” Jelasnya.

Dalam kegiatan itu juga diberikan nasihat hukum kepada pelajar agar mereka melek dan paham hukum sehingga hal yang dilakukan oleh pelajar dalam menyelesaikan masalah adalah melalui koridor Hukum dan Undang-undang. Secara umum permasalahan yang sering terjadi yakni permasalahan lalu lintas dan narkoba.

Hadir dalah kegiatan tersebut Kepala Sekolah dan Guru SMA Negeri 3 Manokwari, Kepala Bidang Pelayanan Hukum, Kasubbid Bantuan Hukum dan Penyuluhan Hukum. (PPHTI_pabar)

konsultasi hkm

 

 

konsultasi hkm3

Cetak