APEL PAGI PEGAWAI KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA BARAT

1

Manokwari, Selasa 04/08/2020 - Adaptasi New Normal dilingkungan kerja, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Papua Barat gelar apel pagi dengan menerapkan protokol Kesehatan.

Bertindak sebagai Pembina apel pagi tersebut, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Papua Barat (Anthonius M. Ayorbaba) dalam arahannya menyampaikan beberapa hal diantaranya:

1. Terkait dengan Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/ Wilayah Bebas Bersih Melayani (WBBM), Kepada para pejabat dan pegawai dilingkungan kemenkumham Pabar Kakanwil meminta agar adanya ketegasan dalam berkinerja dalam pemenuhan Data Dukung (Daduk) WBK/WBBM.

2. Seluruh Pejabat/ Pegawai dilingkungan Kanwil maupun Satuan Kerja (Satker) kemenkumham Pabar selalu bekerjasama dalam membangun Kinerja agar terwujudnya WBK.

3. Guna terwujudnya WBK/WBBM dan juga Sebagai langkah maju memberikan crita positif dalam pelayanan kepada masyarakat diharapakan para Pejabat/Pegawai dilingkungan Kanwil kemenkumham pabar agar selalu berkontribusi dalam penyebarluasan Informasi terkait capaian kinerja kanwil yang telah diberitakan oleh humas kanwil dan serta layanan pengaduan berbasis TI ( Aplikasi WBS, Ilapor!, WA Pengaduan, Website, Sosial Media) kepada masyarakat umum.

4. Kakanwil mengakpresiasi pelaksanaan Apel pagi kali ini, dan serta Kakanwil Juga memberikan selamat kepada para pejabat/pegawai yang mendapati rotasi dan promosi jabatan demi kebutuhan organisasi dilingkungan Kanwil kemenkumham pabar sehingga jabatan yang kosong telah terpenuhi sehingga diharapkan kinerja Kanwil menjadi lebih PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif).

#KumhamPasti
#KanwilKemenkumhamPapuaBarat
HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA BARAT "PASTI BISA", (Berwibawa, Inspiratif, Santun dan Amanah)

22222


Cetak   E-mail