IKUTI PKA, KABAG PH INGIN TINGKATKAN FUNGSI KONTROL TI BAGI PENYUSUNAN ANGGARAN DI JAJARAN KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA BARAT

1

Manokwari (25/08/2021) - Setelah satu setengah bulan lamanya melaksanakan pembelajaran Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) dari WI BPSDM dan LAN Tahun 2021.

Pagi tadi berdasarkan jadwal yang digulir, Kepala Bagian Program dan Humas (Kabag PH), Syaaltiel Biantong mendapatkan giliran menyampaikan ulasan rancangan aksi perubahan yang diikutinya dalam Seminar Rancangan Aksi Perubahan Kinerja Organisasi PKA LXIX kepada Widyaswara secara virtual melalui zoom meeting.

Turut hadir pula secara virtual sebagai mentor Kabag PH yakni Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin), Piet Bukorsyom. Adapun rancangan yang diusung oleh Kabag PH yaitu Optimalisasi Penyusunan Anggaran melalui Sistem Informasi Penyusunan Anggaran pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat.

Sebagaimana yang dijelaskan oleh Kabag PH, sistem informasi ini merupakan sebuah inovasi yang dijadikan sebagai jawaban atas lemahnya masalah perencanaan anggaran di jajaran Kanwil Kemenkumham Papua Barat yang disebabkan tidak adanya fungsi kontrol penyusunan anggaran berbasis TI.

Selama ini penyusunan anggaran yang dibuat oleh satker di lingkungan Kanwil Kemenkumham Papua Barat dalam waktu yang bersamaan penyusunan anggaran terintegrasi langsung ke Unit Eselon I tanpa adanya fungsi kontrol dari Kanwil Kemenkumham Papua Barat.

Diharapkan hasil dari rancangan aksi perubahan yang nantinya akan diujikan pada akhir Oktober ini, kiranya mampu meningkatkan kualitas perencanaan satker sehingga Kanwil Kemenkumham Papua Barat mendapatkan kemudahan dalam mengontrol, memberikan informasi dan mengupdate kebijakan penganggaran sesuai dengan kebutuhan yang diharapkan.

Disamping itu, peningkatan dari mutu perencanaan dapat terjaga dan peningkatan pelayanan dari Kanwil Kemenkumhan Papua Barat kepada masyarakat dapat tercapai.

Pelaksanaan PKA yang akan berlangsung selama tiga bulan ini terpaksa dihelat secara virtual, mengingat pada saat ini seluruh negara termasuk Indonesia sedang dilanda Pandemi Covid-19.

HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA BARAT "PASTI BISA", (Berwibawa, Inspiratif, Santun dan Amanah)

2

3

4

5


Cetak   E-mail