Pembinaan Jasmani, Kanwil Kemenkumham Papua Barat Ikut secara virtual

foto4.1

Manokwari – Pembinaan jasmani terus di adakan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) demi melawan penyebaran virus corona. Dalam melawan virus corona diperlukan tubuh yang sehat dan bugar, agar dapat menjalankan tugas dan fungsi masing-masing pegawai sebagaimana mestinya dengan baik.

Dalam rangka menjaga kesehatan, pembinaan jasmani hari ini(10/09) dilaksanakan dalam bentuk : Senam, Penyuluhan dan Konsultasi Kesehatan. Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) dan Senam Aerobik oleh Miss Nungki.

Setelah senam dilanjutkan dengan sapaan pagi dari Sekretariat Jenderal (Sekjen) Kemenkumham RI, Andap Budhi Revianto. Dalam sapaannya, sekjen juga menyampaikan turut duka cita atas terjadi tragedi Kebakaran di Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Kelas 1 Tangerang. Sekjen juga mengajak semua pegawai kemenkumham untuk sama-sama dapat mendoakan 603 pegawai yang masih terkonfirmasi covid-19.

“Saya berharap semoga pegawai yang sehat tetap sehat dengan menjaga kesehatan, kasus pegawai yang terkonfirmasi positif covid-19 semoga bisa berkurang dan semoga tidak ada tambahan kasus baru”, harap sekjen.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan penyuluhan dan konsultasi kesehatan dengan thema : ”Covid-19 dan Aspek Laboratoriumnya” oleh Dosen Falkultas Kedokteran dan Pasca Sarjana Universitas Sebelas Maret, Tonang Dwi Ardiyanto selaku narasumber. Kegiatan ini di pandu oleh Tenaga Kesehatan (Nakes) Direktorat Jenderal (Ditjen) Hak Kekayaan Intelektual (HKI) ,Mardiana Bakrie.   

Dari halaman Kantor Wilayah (kanwil) Kemenkumham Papua Barat, turut hadir Kepala Divisi Administrasi, Piet Bukorsyom, dan semua jajaran pegawai kanwil kemenkumham Papua Barat dengan mengenakan pakaian olahraga lengkap dan tetap menerapkan protokol kesehatan. (Dok/Humas)

#Olahragabersama

#SenamBersama

#KumhamSehatKumhamProduktif

HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA BARAT "PASTI BISA", (Berwibawa, Inspiratif, Santun dan Amanah)

foto2

foto1

Cetak