CALON TARUNA POLTEKIP DAN POLTEKIM 2022 JALANI TES KESEHATAN

WhatsApp Image 2022 07 26 at 20.26.20

Manokwari-Calon Taruna (catar) Sekolah Kedinasan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (POLTEKIP) dan Politeknik Ilmu Keimigrasian (POLTEKIM) Tahun Anggaran 2022 wilayah Papua Barat menjalani tes kesehatan, Selasa (26/07).

10 (sepuluh) dari 11 (sebelas) catar yang berada di wilayah Papua Barat mengikuti tes kesehatan yang diselenggarakan di Rumah Sakit Bhayangkara POLDA Papua Barat. Sebagai rangkaian dari tes penerimaan sekolah kedinasan, calon taruna yang berhasil lolos Seleksi Kemampuan Dasar (skd) berhak untuk mengikuti tahap selanjutnya yaitu tes kesehatan.

Diawali dengan sambutan dari Kepala Divisi Administrasi (kadivmin), Piet Bukorsyom yang mewakili kantor wilayah (kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (kemenkumham) Papua Barat. Dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa tes kesehatan ini merupakan tahap yang harus dilalui oleh peserta catar sekolah kedinasan POLTEKIP dan POLTEKIM.

Kemenkumham Papua Barat bekerjasama dengan Rumah Sakit Bhayangkara untuk proses tes kesehatan dan hasil tes tidak dapat diintervensi oleh siapapun, jadi ini merupakan murni dari apa yang ada dalam diri peserta, ungkap beliau.

Proses tes sesuai alur yang telah ditetapkan oleh penyelenggara, mulai dari Registrasi peserta, melalui pos pertama hingga pos akhir. Masing-masing pos merupakan proses tes kesehatan yang harus diikuti oleh seluruh peserta catar.

Pada kesempatan ini Ombudsman Papua Barat yang diwakili oleh Ibu Rosa turut hadir untuk meninjau pelaksanaan tes kesehatan untuk catar sekolah kedinasan. Beliau memberikan Apresiasi kepada pihak penyelenggara (kemenkumham) dan Rumah Sakit Bhayangkara dalam pelaksanaan tes kesehatan ini.

Kegiatan ini diakhiri oleh penyerahan berkas berita acara dari pihak rumah sakit Bhayangkara kepada kemenkumham Papua Barat. Proses tes kesehatan berjalan dengan baik dan sesuai prosedur yang telah ditetapkan. (SRM)

 

HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA BARAT "PASTI BISA", (Berwibawa, Inspiratif, Santun dan Amanah)

 

 

WhatsApp Image 2022 07 26 at 20.24.45

WhatsApp Image 2022 07 26 at 20.24.45

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.233

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.233

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.233

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.238

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.238

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.238

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.238

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.238

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.49.06

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.37.233

WhatsApp Image 2022 07 26 at 17.49.06

 

Cetak