KANWIL KEMENKUMHAM PABAR GELAR ASISTEN SKP DI LAPAS KAIMANA

14

Kaimana - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat melalui Bagian Umum menggelar Asistensi Pembuatan SKP bagi Pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kaimana, Selasa (31/01) siang.

Kepala Bagian Umum (Kabagum), Ancelina Paseru menyampaikan bahwa asistensi yang dilaksanakan ini ditujukan kepada pengampu tusi kepegawaian dan seluruh pegawai yang sedang mengajukan usul kenaikan pangkat di bulan April - Oktober 2023 dan kenaikan pangkat untuk tahun 2024.

Selanjutnya, beliau menegas kepada pegawai Lapas Kaimana agar serius mengikuti asistensi SKP ini dengan baik dari awal hingga akhir, mengingat format baru yang digunakan sekarang ini berbeda dengan format sebelumnya.

Dirinya berharap melalui asistensi ini, seluruh pegawai Lapas Kaimana dapat memahami pembuatan SKP sesuai ketentuan yang telah diajarkan sehingga bisa naik pangkat di bulan April, Oktober tahun 2023 dan tahun 2024,

Usai arahan Kabagum, dilanjutkan dengan pendampingan pembuatan SKP dari Bagian Kepegawaian Kanwil Kemenkumham Papua Barat. Kegiatan yang dilaksanakan dari siang hingga malam tersebut berjalan dengan lancar dari awal sampai akhir. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Lapas Kelas III Kaimana, Hamka Abdullah dan jajarannya.

HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA BARAT "PASTI BISA", (Berwibawa, Inspiratif, Santun dan Amanah)

WhatsApp Image 2023 01 31 at 20.50.57

WhatsApp Image 2023 01 31 at 20.50.59

 


Cetak   E-mail