KEMENKUMHAM PABAR IKUTI RAPAT KOORDINASI UJI KOMPETENSI KENAIKAN JENJANG JABATAN FUNGSIONAL PEMBIMBING KEMASYARAKATAN DAN ASISTEN PEMBIMBING KEMASYARAKATAN TAHUN 2023

Breaking news social media template6

Manokwari – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat mengikuti Rapat Koordinasi Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Jabatan Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan dan Asisten Pembimbing Kemasyarakatan Tahun 2023 secara virtual, Rabu (06/09/23) di ruang Reformasi Birokrasi.

Kepala Pusat Penilaian Kompetensi Kemenkumham RI menjelaskan bahwa kegiatan ini berdasarkan Surat Kepala Biro Kepegawaian Kementerian Hukum dan HAM Nomor SEK.2.KP.06.02-55 tanggal 31 Januari 2023 Hal Permohonan Uji Kompetensi Manajerial dan Sosial Kultural Jabatan Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan dan Asisten Pembimbing Kemasyarakatan dan Surat Kepala Biro Kepegawaian Kementerian Hukum dan HAM Nomor SEK.2.KP.10.02-499 tentang Pelaksanaan Uji Kompetensi bagi Pejabat Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan dan Asisten Pembimbing Kemasyarakatan.

Rapat koordinasi ini membahas Teknis pelaksanaan dan jadwal pelaksanaan. “Total peserta sebanyak 220 pegawai yang akan mengikuti Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang dan akan dilaksanakan di Kantor Wilayah” jelas Kapuspenkom.

Lebih lanjut Kapuspenkom menambahkan tentang mekanisme pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Jabatan Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan dan Asisten Pembimbing Kemasyarakatan. Kegiatan ini harus dilaksanakan dengan sebaik mungkin dengan tetap menjunjung tinggi Integritas.

Turut hadir dalam ruang rapat RB Kepala Bagian Umum (Ancelina Paseru), Penyuluh Kemasyarakatan Madya (Yosep Y. Weyasu), Marthina Pirade (Kasubid Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi) beserta Staf Kepegawaian.

 

WhatsApp Image 2023 09 06 at 16.57.514

WhatsApp Image 2023 09 06 at 16.57.514

WhatsApp Image 2023 09 06 at 16.57.514

WhatsApp Image 2023 09 06 at 16.57.514

WhatsApp Image 2023 09 06 at 16.57.514

WhatsApp Image 2023 09 06 at 16.57.513


Cetak   E-mail