APEL PAGI PEGAWAI KANWIL KEMENKUMHAM PABAR PASCA LIBUR NYEPI DAN PUASA RAMADHAN TAHUN 2024

1

Manokwari - Mengawali aktivitas pasca libur Nyepi dan Puasa Ramadhan 1445H Tahun 2024, jajaran Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Papua Barat menggelar Apel Pagi di Halaman Upacara, Rabu (13/03).

Apel pagi kali ini, dipimpin oleh Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin), Piet Bukorsyom dan didampingi oleh Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Kabid Inteldakim), Buono Adisucipto selaku Komandan Apel.

Apel pegawai tersebut diikuti oleh para Pejabat Struktural dan JFT/JFU serta petugas Helpdesk.

Dalam amanatnya, Kadivmin menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pegawai yang telah mengikuti apel pagi secara konsisten sebagai wujud kedisiplinan ASN, khususnya pegawai Muslim yang tengah menjalankan Ibadah Puasa.

Selanjutnya, Kadivmin juga meminta kepada masing-masing divisi agar segera menyusun dan melaksanakan kegiatan Laporan Triwulan 1 Tahun 2024 dengan memperhatikan halaman 3 DIPA.

HUMAS KEMENKUMHAM PAPUA BARAT "PASTI BISA", (Berwibawa, Inspiratif, Santun dan Amanah)

2

3

5

6

7

8

9

10

11

12

 


Cetak   E-mail