Manokwari — Memasuki hari keempat pelaksanaan ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2024 di Kanwil Kemenkumham Papua Barat berjalan baik. Ratusan peserta tetap bersemangat menghadapi ujian yang dibagi dalam 4 sesi, meskipun kota Manokwari sempat diguyur hujan. Ujian seleksi berlangsung di ballroom Hotel Niu Aston Manokwari pada Selasa (22/10).
Tepat pukul 08.00 WIT, sesi pertama dimulai. Para peserta yang datang dari berbagai daerah di Papua Barat dan Papua Barat Daya, hadir tepat waktu. Sama seperti hari-hari sebelumnya, mereka mengenakan seragam kemeja putih dengan bawahan hitam.
Pemeriksaan ketat dilakukan oleh para panitia sebelum peserta mengikuti ujian, mencakup verifikasi kelengkapan data diri seperti KTP, Kartu Keluarga, dan Kartu Ujian. Setelah itu, peserta diminta untuk menitipkan barang-barang yang tidak diperlukan selama ujian dan menjalani pemeriksaan tubuh, baik secara manual maupun menggunakan metal detector.
Salah satu peserta seleksi, Ridwan Setiawan menyampaikan rasa optimisnya dalam mengikuti ujian ini.
"Saya sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin dan merasa yakin akan meraih hasil yang baik," ungkapnya.
Ia juga menambahkan bahwa ini adalah kali pertama ia mengikuti seleksi CPNS, sehingga momen ini sangat berarti baginya.
"Ini pengalaman pertama saya mengikuti seleksi CPNS, jadi tentu ini akan menjadilangkah awal yang baik bagi saya" tambah Ridwan.
Senada dengan Ridwan, peserta seleksi lainnya, Yulius, juga menaruh harapan yang sama dimana dirinya bisa lolos dan melanjutkan ke tahap berikutnya.
"Saya sangat berharap bisa lulus dan melanjutkan ke seleksi selanjutnya," kata Yulius penuh harap.
Sebagai informasi, pelaksanaan SKD CPNS Kemenkumham Papua Barat tahun 2024 berlangsung selama lima hari, dimulai pada Sabtu, 19 Oktober 2024 di Hotel Niu Aston Manokwari. Sebanyak 2.178 peserta mengikuti seleksi ini.
Kemenkumham Papua Barat berkomitmen menyelenggarakan proses seleksi secara transparan, objektif, dan akuntabel, demi menghasilkan calon pegawai negeri sipil yang berkualitas serta berintegritas tinggi untuk mengabdi kepada negara dan masyarakat.