Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

MEMBANGUN SDM HANDAL, KANWIL KEMENKUMHAM PAPUA BARAT IKUTI WEBINAR SERIES 4 CERDAS BERSAMA BPSDM TENTANG JABATAN FUNGSIONAL

1

 

Manokwari - Manokwari – Dalam upaya terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan memperkuat organisasi, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat (Kanwil Kemenkumham Pabar) secara aktif mengikuti Webinar Series 4 dengan tema “Jabatan Fungsional sebagai Investasi SDM bagi Organisasi Masa Depan” pada Kamis (26/09). Kegiatan ini menjadi bagian dari strategi Kanwil Kemenkumham Pabar untuk mengembangkan SDM unggul dan profesional.

Kegiatan tersebut diikuti oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Achmad Brahmantyo Machmud, bersama para pejabat manajerial dan non-manajerial di Ruang Rapat Kanwil Kemenkumham Papua Barat. Webinar ini juga diikuti oleh jajaran Kemenkumham dari seluruh Indonesia, yang bertujuan untuk memperkuat pemahaman mengenai peran strategis jabatan fungsional dalam mendukung kinerja organisasi.

Dalam pemaparannya, Plt. Deputi Bidang SDM Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), Aba Subagja, menekankan pentingnya jabatan fungsional sebagai investasi jangka panjang. "Jabatan fungsional bukan hanya sekadar status, tetapi merupakan investasi jangka panjang bagi organisasi. Dengan mengembangkan jabatan fungsional, organisasi akan memiliki SDM yang lebih kompeten dan profesional," ujarnya.

Aba Subagja juga memaparkan berbagai aspek pengembangan jabatan fungsional, mulai dari perencanaan karir, penilaian kinerja, hingga peningkatan kompetensi. Ia berharap, melalui pengembangan jabatan fungsional, Kemenkumham dapat terus mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik.

Para peserta webinar juga diajak berdiskusi serta berbagi pengalaman terkait pengembangan jabatan fungsional di masing-masing unit kerja. Diskusi ini dinilai sangat bermanfaat untuk menggali potensi sekaligus mengatasi tantangan yang dihadapi dalam pengelolaan jabatan fungsional.

"Melalui kegiatan ini, kami berharap para pegawai semakin termotivasi untuk mengembangkan diri, dan menerapkan ilmu yang didapat dalam pelaksanaan tugas sehari-hari," tambah Aba Subagja.

Dengan berpartisipasi dalam webinar ini, Kanwil Kemenkumham Papua Barat kembali menegaskan komitmennya untuk terus mengembangkan SDM yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan masa depan. Diharapkan, dengan pengembangan jabatan fungsional, pelayanan kepada masyarakat di Papua Barat dapat semakin optimal.

 

2

 

3

 

4

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PAPUA BARAT
PikPng.com school icon png 2780725   JL. Brigjen Marinir Abraham O. Atururi - Manokwari
PikPng.com phone icon png 604605   +62 811-485-554
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
   
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
   

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
PikPng.com phone icon png 604605   081320467193
PikPng.com email png 581646   kanwiljabar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamjabar@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI