Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

DUKUNG KEMENKUMHAM CERDAS BERSAMA BPSDM, KAKANWIL BERSAMA JAJARAN IKUTI WEBINAR SERIES 2

457227395 2073535019710968 7694548507618590870 n

Manokwari – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat, Piet Bukorsyom Bersama jajaran mengikuti Webinar Serie 2 yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM, secara Virtual melalui Zoom Meeting, Kamis (29/08) di Aula Kantor.

Laporan Penyelenggaraan oleh Kepala Pusat pelatihan dan pengembangan fungsional dan HAM, Dr. Ceno Hersusetiokartiko mengawali jalannya kegiatan. “Webinar Series 2 bertujuan untuk mengimplentasikan Undang-undang No.20 Tahun 2023 tentang Pengembangan Kompetensi ASN. Dengan memenuhi 20 Jam Pelajaran, diharapkan webinar ini menjadi Solusi percepatan pengembangan kompetensi bagi pegawai Kemenkumham,” terang Ceno dalam laporannya.

Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Ir. Razilu memberikan sambutan sekaligus membuka jalannya kegiatan. Dalam sambutannya Razilu menjelaskan Paradigma New Corporate University, “Paradigma atau gagasan yang transformatif dan progresif tentang strategi pengembangan kompetensi ASN di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM yang efektif, efisien, serta yang terpenting, dapat diakses oleh semua pihak (accessible),” jelasnya.

“BPSDM Hukum dan HAM berkomitmen penuh dalam mengimplementasikan amanat Undang-undang ASN dengan mengakomodir pemenuhan pengembangan kompetensi minimal 20 JP, guna membentuk Insan Pengayoman yang Unggul, Berkarakter, dan Religius,” lanjutnya.

Webinar series seri kedua dengan judul, "Karier dan Kinerja Jabatan Fungsional Sebagai Penggerak Pembangunan ASN BerAKHLAK," secara resmi dibuka oleh Kepala BPSDM Hukum dan HAM.

Diakhir sambutannya Razilu mengucapkan terima kasih kepada bapak menteri hukum dan ham atas segala arahan dan dukungannya, serta kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi aktif mulai dari awal hingga akhir kegiatan.

Webinar series seri kedua menghadirkan Aba Subagja, S.Sos., MΑΡ. Sebagai Narasumber yang juga menjabat Plt. Deputi Bidang SDM Aparatur/Staf Ahli Bidang Politik dan Hukum, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, dimoderatori oleh Dr. Edy Santoso, S.T., M.H. Widyaiswara Ahli Madya BPSDM Hukum dan HAM.

Aba Subagja menjelaskan secara detail tentang jabatan fungsional tertentu mulai dari jenjang karier hingga Transformasi Jabatan Fungsional ASN, Mewujudkan Kinerja, Karier dan ASN BerAkhlak sesuai arahan Presiden Joko Widodo tentang Reformasi Birokrasi yang Berdampak. “Reformasi Birokrasi Bukan Tumpukan Kertas, Birokrasi Lincah dan Cepat Sesuai tata nilai BerAkhlak,”.

 

WhatsApp Image 2024 08 29 at 11.57.452

 

 

WhatsApp Image 2024 08 29 at 11.44.085

 

 

WhatsApp Image 2024 08 29 at 11.44.081

 

 

WhatsApp Image 2024 08 29 at 11.57.451

 

 

WhatsApp Image 2024 08 29 at 11.57.453

 

 

WhatsApp Image 2024 08 29 at 11.44.07

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PAPUA BARAT
PikPng.com school icon png 2780725   JL. Brigjen Marinir Abraham O. Atururi - Manokwari
PikPng.com phone icon png 604605   +62 811-485-554
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
   
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
   

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
PikPng.com phone icon png 604605   081320467193
PikPng.com email png 581646   kanwiljabar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamjabar@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI