Manokwari – Jaga kebugaran tubuh, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat gelar senam bersama secara mandiri dilanjutkan dengan senam Virtual yang dilaksanakan terpusat di lapangan upacara Sekretariat Jenderal, Jum’at (12/07).
Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat mungkin itulah kata yang tepat untuk menggambarkan kegiatan yang rutin dilakukan oleh jajaran kantor wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua Barat.
Apel pagi dan Do’a Bersama mengawali aktifitas hari ini, olahraga kecil sebagai sarana peregangan otot sebelum memulai senam bersama. Senam Bersama ini dipimpin oleh Instruktur senam professional dengan menghadirkan instruktur senam dari sanggar senam.
Kakanwil Kemenkumham Papua Barat, Piet Bukorsyom beserta jajaran sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti setiap gerakan senam dari instruktur. Senam ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh kantor wilayah guna menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas pegawai.
Dilanjut dengan mengikuti senam Virtual yang diselenggarakan secara terpusat di Sekretaris Jenderal, senam Aerobik dan Zumba yang dipimpin oleh instruktur Profesional yakni Coach Tommy dan Miss Riries. Dalam kesempatan ini juga diadakan Penyuluhan Kesehatan: Mengenal Carpal Tunnel Syndrome dan Penanganannya yang dibawakan oleh Dokter perwakilan dari Rumah Sakit Pengayoman.
Selain untuk meningkatkan imunitas dan menjaga kesehatan kegiatan ini bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antar pegawai di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Papua Barat, terang kakanwil.
Kakanwil berharap seluruh pegawai konsisten dalam menjaga kesehatannya baik dilingkungan kantor maupun tempat tinggal untuk mewujudkan Kumham Sehat Kumham Produktif. Turut hadir dalam kegiatan, Kepala Divisi Administrasi, Edward J. Sinaga, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Haposan Silalahi, Kepala Divisi Yankumham, Agung Damarsasongko, Pejabat Administrator, Pengawas beserta seluruh staf.