Manokwari – Mewakili Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Papua Barat (Kanwil Kemenkumham Pabar), Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian (Kabid Zinfokim), Lexie A Mangindaan beserta Kepala Sub Bidang Intelijen (Kasubid Intelkim), Syurahbil Bais Khadafi mengikuti kegiatan rapat Forkopimda Papua Barat bersama Komunitas Intelijen Daerah (KOMINDA) dan BP30KPdari ruang rapat Gubernur Papua Barat, rabu(18/09/2024).
Bertempat di ruang rapat Gubernur Papua Barat, kegiatan yang di selenggarakan oleh pemerintah provinsi Papua Barat bersama seluruh anggota KOMINDA serta Forkopimda Papua Barat ini bertujuan untuk menindaklanjuti arahan Bapak Presiden Republik Indonesia menjelang transisi pemerintahan yang akan berlangsung pada Oktober mendatang dan Pilkada serentak pada November mendatang.
Acara diawali dengan laporan ketua panitia kegiatan oleh Plt. Sekretaris Daerah Provinsi Papua Barat, Jacob Fonataba. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan sekaligus membuka acara oleh Pj. Gubernur Provinsi Papua Barat, Ali Baham Temongmere.
Acara juga dilanjutkan dengan paparan dari Kabinda Papua Barat yang menjelaskan tentang antisipasi kerawanan menjelang transisi pemerintahan dan Pilkada serentak di wilayah Papua Barat, salah satu poin yang dibahas yaitu antisipasi kehadiran media asing yang berpotensi mengganggu stabilitas dan keamanan;
Kabinda juga meminta kepada pihak Imigrasi bersama anggota TIMPORA agar lebih mewaspadai isu tersebut, karena intelijen adalah lini terdepan dalam sistem keamanan negara.
Usai paparan Kabinda, dilanjutkan dengan pemaparan materi dari beberapa instansi diantaranya :
- Ketua BP3OKP Papua Barat tentang capaian kinerja 10 tahun Presiden Joko Widodo serta perkembangan pembangunan Papua dan Otonomi khusus,
- Perwakilan Polda Papua Barat yang berfokus pada pemeliharaan stabilitas keamanan Pilkada di wilayah Provinsi Papua Barat;
- Kejaksaan Tinggi Papua Barat tentang potensi money politic dalam proses pemilihan Pilkada.
Setelah penyampaian materi, dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab yang diharapkan dapat memberikan ruang serta kolaborasi antar instansi.
Menutup jalannya rapat, perwakilan panitia penyelenggara mengucapkan terima kasih banyak kepada peserta yang mengikuti kegiatan hingga selesai.